Pemkot Bima Gelar Apel Pemuda di Pantai Kolo

Iklan

.

Pemkot Bima Gelar Apel Pemuda di Pantai Kolo

Wednesday, October 28, 2020
Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi SE Memimpin Apel Pemuda di Pantai Kolo, Rabu (28/10/2020).



Kota Bima, Berita11.com— Dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-92 Tahun 2020, Pemerintah Kota Bima melalui Dinas Pariwisata menggelar Apel Pemuda pada Rabu 28 Oktober 2020 di Pantai Kolo kelurahan Kolo kecamatan Asakora.

Bertindak selaku pembina apel Wali Kota Bima H Muhammad Lutfi SE. Apel pemuda yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Bima, seluruh Staf Ahli Wali Kota, seluruh Asisten, Kapolres Bima Kota, Anggota DPRD Kota Bima, seluruh Kepala Perangkat Daerah, seluruh Camat dan Lurah, Pimpinan BUMN/BUMD, Anggota TNI/ POLRI, anggota Paskibraka Kota Bima.

Apel pemuda tersebut berjalan lancar dan khidmad, diawali dengan laporan Komandan Apel, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila, pembacaan Pembukaan UUD 1945, pembacaan ikrar Sumpah Pemuda, sambutan Wali Kota Bima dan diakhiri dengan do'a.

Peringatan Sumpah Pemuda kali ini, mengambil Tema "BERSATU BANGKIT" tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam sumpah pemuda.

Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE melalui sambutannya menyampaikan dalam tema peringatan ini "BERSATU BANGKIT" sesungguhnya diperuntukan untuk seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi keharusan karena ditangan pemudalah Indonesia bisa menjadi pioneer untuk bangkit memupuk semangat kehidupan baru.

Selanjutnya dikatakan semangat para pemuda dalam menata dan ikut membangun dunia harus terus menjadi obor penyemangat bagi pegabdian pemuda Indonesia dalam ikut serta berpartisipasi mengankat bangsa dan tanah air tercinta di kancah dunia. Diakhir sambutannya Wali Kota Bima mengucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda Ke-92.

"Semoga melalui peringatan ini kita selalu menghormati jasa para pemuda, jasa para pendiri bangsa dan jasa para pahlawan kita", harapnya. [B-12]